Selasa, 20 Oktober 2009

Opini: Ketukan Jiwa Untuk Para Pembaca Kolom Investigasi

JARING TUNTAS PIHAK-PIHAK ATAU OKNUM-OKNUM PEJABAT YANG KORUP DI JAWA TENGAH, TERLEBIH DI PEMKAB PURWOREJO SEKITARNYA, DAN JUGA SELURUH INDONESIA.

Dengan tertangkapnya Bupati Purworejo Kelik Sumrahadi sebagai tersangka pelaku korupsi dana fasilitasi APBD Kabupaten Purworejo 2006 sebesar Rp2,7 miliar rupiah. Tidak menutup kemungkinan oknum pejabat lain, instansi-instansi yang ada di wilayah Purworejo, entah itu DPRDnya, Wakil Bupatainya, Camatnya dan bahkan para lurah-lurahnya, karena di sinyalir masih banyak kasus-kasus yang belum terkuak di muka publik.

Maka dengan ini saya selaku salah satu dari penulis Koran Kolom Investigasi, turut berpartisipasi dalam mengali informasi tentang ketidak beresan oknum-oknum pejabat pemerintah, mulai dari tingkat atas hingga tingkat bawah sekalipun, seperti berita-berita yang pernah di tulis dalam Koran Kolom Investigasi edisi yang lalu-lalu. Maka harapan kami sebagai penulis kepada para pembaca (Masyarakat) menghimbau "untuk jangan segan-segan mengiformasikan serta melaporkan apabila mendengar atau melihat dengan jelas, oknum – oknum yang melakukan indikasi KKN (kolusi korupsi dan nepotisme) kepada instansi yang terkait (Pihak Penegak Hukum).

Demi terciptanya Purworejo dan juga Indonesia yang bersih dari tindak pidana Korupsi, mari kita bersama-sama untuk mengawasi serta menjaring kasus-kasus korupsi di wilayah jawa tengan dan sekitarnya khususnya wilayah Kabupaten Purworejo. Kami pun selaku penulis dan juga pembasca, ketika mendengar pejabat di wilayah kita (Gubernur, Bupati, Camat dan sebagainya) itu semua melakukan tindak pidana korupsi, rasanya pun kami sangat malu, jika mendengar kabarnya, begitu juga para pembaca pasti samahanya dengan apa yang saya rasakan (malu).

Mari bersama-sama tegakkan Indonesia kita yang tercinta ini, agar terbebas dari KKN, ketuk jiwa kita untuk 1 Nusa 1 Bangsa. Tunjukan kepada dunia bahwa Indonesia aman sejahtera “Lirbudi Bowo Leksono” dan “Gemah Rifah Loh Jinawi, Lir Sambi Kolo”. Buka Mata buka Telinga untuk menyongsong masa depan demi terciptanya keadilan hakiki di negeri yang tercinta ini (Indonesia).

By: M. Saiful Mujab Al Jawi”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar